Portal Tidak Live di Pokemon Go – Halo trainers, Halo Agent! Semoga kalian dalam keadaan sehat selalu ya. Masihkah Anda antusias bermain pokemon Go?. Saat ini pokemon go tidak hanya sekedar bermain game dengan menangkap pokemon, mengalahkan pokemon legend dan bertarung dengan pemain lain. Sama perti di ingress prime, tidak hanya membuat field atau mengikuti setiap acara atau event yang ada setiap bulannya.

Niantic mengizinkan para pemainnya untuk dapat berkontribusi dalam pengembangan game. Mulai dari memberikan masukan melalui forum resmi niantic, mengembangkan area bermain seperti menambah pokestop dan gym. Pada pembahasan sebelumnya saya sudah memberikan informasi seputar mengajukan nominasi untuk Anda dapat membuat pokestop atau gym.

Baca juga: Cara Request Pokestop dan Gym di Pokemon Go

Dengan kemajuan dan perkembangan game pokemon go dan ingress prime sejak pertama kali di rilis tahun 2016 saat ini sudah banyak fitur yang tersedia. Salah satunya adalah Wayfarer. Dimana pemain dapat ikut berkontribusi me-review setiap nominasi yang diajukan oleh pemain lain untuk penambahan gym dan pokestop.

Melalui wayfarer Anda dapat melakukan tugas dan ikut andil untuk menyetujui atau tidak pengajuan objek untuk pokestop/gym. Selain itu, Anda dapat memantau juga objek atau nominasi yang Anda ajukan. Saat ini banyak terjadi kendala pada saat kita mengajukan nominasi. Salah satunya adalah nominasi sudah muncul notifikasi disetujui, namun tidak muncul pada game pokemon ataupun ingress. Mengapa ini bisa terjadi? Berikut alasan dan penjelasannya:

Alasan Portal Tidak Live di Pokemon Go

Sesuai penjelasan yang sudah saya katakan tadi, ada beberapa masalah yang muncul dan sering terjadi pada pemain yang sudah mendapatkan notifikasi persetujuan dari wayfarer namun tidak muncul pada kedua game. Berikut beberapa alasan portal tidak live di pokemon go.

Jarak terlalu dekat dengan portal lain

Alasan pertama adalah objek yang Anda ajukan berdekatan denga portal yang sudah ada atau live. Tidak ada aturan baku atau resmi dari niantic mengenai jarak antar portal. Namun beberapa sumber dari forum banyak mengatakan untuk mengambil jarak minimal antar portal sekitar 15 hingga 20 meter.

Dahulu sebelum ada pembaharuan, tidak ada peraturan mengenai jarak minimum. Ini dapat kita lihat pada beberapa Gym dan Pokestop yang sudah live berdempetan sekali. Ini menandakan portal tersebut sudah ada sebelum adanya pembaharuan jarak minimum tadi. Lalu bagaimana jika kita menggeser portal mendekati portal yang sudah ada?

Saya menyarankan untuk tidak menggeser portal yang sudah ada mendekati portal lainnya. Ini akan menyebabkan salah satu portal yang ada akan hilang atau tidak live lagi di pokemon go. Bagaimana jika itu sudah terjadi dan hilang apakah bisa kita kembalikan lagi? Bisa, pokemon go sayangnya tidak dapat melakukannya. Anda harus mencari pemain ingress prime untuk mengembalikannya. Di ingress prime portal yang sudah live akan tetap muncul meskipun di pokemon go tidak muncul.

Masuk Cells Level17 Portal yang Sudah Ada

Ini terjadi karena objek yang Anda ajukan berada dalam cells S2 level17 dengan portal yang sudah ada. Ada aturan mengenai portal pada sebuah cells. Cells level17 hanya boleh satu portal saja, tidak boleh ada 2 bahkan lebih. Sementara untuk cells level14 boleh banyak portal sesuai cells level17 yang tersedia. Lihat gambar berikut ini:

portal tidak live pokemon go

Pada gambar diatas, kotak berwarna merah itu menandakan cells level17 sedangkan yang biru adalah cells level14. 1 Cells level17 hanya ada 1 portal saja, jika ada lebih seperti yang sudah saya jelaskan diawal. Portal tersebut sudah ada sebelum ada pembaharuan mengenai jarak. Pastikan sebelum Anda mengajukan nominasi sudah cek cells melalui pogomap.info.

Baca juga: Cara Melihat Cells di Pogomap.info

Masalah Waktu

Belum tahu pasti apa penyebab dari portal yang sudah lulus atau mendapat notifikasi persetujuan namun tidak live sudah beberapa hari. Ini masalah waktu, saya pernah mengalami portal tidak live selama 7 hari lamanya. Setelah masuk hari ke-8 portal live di ingress maupun pokemon go. Ada juga saya temukan di beberapa kasus, portal live setelah tiga hari dinyatakan lulus atau disetujui. Yang pastinya saat ini tidak sama dengan sebelumnya ada pembaharuan, begitu Anda dapat email komfirmasi portal akan langsung live di ingress ataupun melalui intelmap ingress.

Adanya Bugs

Jika nominasi yang Anda ajukan sudah disetujui namun setelah beberapa hari hingga sampai waktu lebih dari satu bulan, kemungkinan besar adanya bugs atau kesalahan pada sistem niantic. Niantic melakukan migrasi atau pembaharuan data pada tanggal 21 setiap bulannya. Kemungkinan waktu persetujuan nominasi Anda bertepatan pada migrasi data.

Lalu apa yang perlu Anda lakukan? Silahkan ajukan nominasi tadi kembali. Memang membutuhkan waktu yang lama, namun ini menjadi solusi terbaik saat ini. Hal serupa juga pernah terjadi pada saat saya mengajukan pembaharuan untuk foto sebuah portal. Saya mendapatkan email komfirmasi mengenai persetujuan foto yang saya ajukan. Namun hingga lebih dari dua bulan foto yang baru tidak muncul pada gallery foto portal.

Update: https://gaming.stackexchange.com/questions/389693/pokestop-didnt-appear-even-after-2-days-of-approval-but-ingress-portals-are-liv

Demikianlah infromasi yang dapat saya sampaikan mengenai perkembangan mengapa portal tidak live di pokemon go meskipun itu sudah disetujui. Semoga bermanfaat dan terimakasih.


Avatar for Pram Eko

administrator

Pram Eko is devoted to exploring web trends, website developer, and writing about WordPress for almost 8 years.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *