Sistem Operasi Chrome Google – Google kali ini mengeluarkan inovasi baru di dunia teknologi. Salah satunya adalah Operating System (OS) dengan nama Chrome OS. Sistem operasi ini menjadi salah satu alternatif untuk Anda yang sudah terlalu bosan menggunakan sitem operasi windows ataupun Mac. Lalu seperti apakah sistem operasi ini? mari simak penjelasan lebih jelasnya berikut ini:
Apa itu Sistem Operasi Chrome?
Chrome OS adalah adalah sistem operasi keluaran Google khusus untuk laptop Chromebook. Sistem operasi ini berbasis Gento Linux. Gento Linux adalah suatu distribusi linux yang menggunakan sistem managemen portage. Sistem managemen ini memiliki kelebihan mudah ditata, fleksibel dan dapat di optimalkan untuk masing-masing komputer pengguna.
Tanggal 7 juli 2009, merupakan tanggal bersejarah untuk sistem operasi ini. Google menciptakannya sebagai sistem operasi yang dimana semua data yang ada akan disimpan menggunakan teknologi cloud computing. Dengan kata lain, tidak ada penyimpanan data di dalam memori internal perangkat. Semua data akan disimpan pada teknlogi cloud yang Google juga pemiliknya.
Akhirnya, pada tahun 2012 untuk pertama kalinya sistem operasi ini diperkenalkan ke publik. Chrome os memiliki kemiripan dengan Android karena sama-sama memiliki kernel linux. Chrome OS lebih mengandalkan aplikasi web dengan semua layanan atau fitur yang ada pada google.
Di dalam chrome os, Anda akan memiliki akses ke semua layanan Google seperti Google Hangouts, Google Earth, Google Drive, Gmail dan masih banyak lagi. Anda juga dapat menambahkan aplikasi seperti game dan lain sebagainya melalui Chrome Web Store. Chrome Web Store tidak jauh berbeda dengan Google Play Store.
Chromebook merupakan laptop yang menggunakan chrome os. Perangkat ini memiliki hardware khusus. Dan jika Anda ingin menggunakan sistem operasi ini perhatikan spesifikasi minimumnya. Berikut ini beberapa syarat minimum untuk menggunakan os ini:
- Prosesor Intel Celeron Series atau MediaTek
- Memiliki RAM 2GB atau 4GB sangat direkomendasikan
- Memori penyimpanan 64 GB
- Layar HD Min. 1366 x 768 piksel
Sepertinya spesifikasinya tidak terlalu tinggi untuk perangkat saat ini. Meskipun membutuhkan memori penyimpanan, namun Anda tetap dapat melakukan penyimpanan data menggunakan Google Drive. Chromebook memberikan kapasitas cuma-cuma untuk google drive sebesar 100GB.
Kelebihan Chrome Os
Kelebihan dari sistem ini menjadi pembeda dengan sistem operasi lainnya yang sudah ada. Anda penasaran?, Berikut ini beberapa kelebihan dari Chrome OS:
- Memiliki tampilan yang sederhana dan mudah untuk di operasikan. Seperti kita ketahui, google selalu mengutamakan user interface (UI) yang mudah untuk penggunanya. Pengguna cukup mudah untuk menemukan aplikasi yang dibutuhkan menggunakan menu yang ada.
- Booting dan Shutdown singkat. Jika dibandingkan dengan OS lainnya, tentunya chrome os menjadi pemenangnya urusan booting dan shutdown. Mengapa bisa? karena bloatware yang sedikit sehingga dapat mempercepat proses booting dan shutdown.
- Keamanan yang Tinggi. Keamanan menjadi fokus utama dari google. Fitur unggulan dari sistem operasi ini adalah verified boot, melakukan pemeriksaan keamanan setiap kali melakukan booting. Dan jika ada ancaman virus, sebagian terinfeksi virus maka secara otomatis sisanya akan tetap aman. Pemeriksaan kemanan yang ketat dan lancar tanpa kendala berjalan tanpa mengganggu aktifitas Anda.
- Dapat menjalankan Aplikasi Android. Anda juga dapat menjalankan atau menggunakan aplikasi android seperti menggunakan ponsel.
- Backup otomatis. Secara otomatis akan melakukan backup untuk mencegak kerusakan dan kehilangan data. Backup otomatis melalui google drive. Proses backup akan berjalan jika perangkat Anda terkoneksi dengan internet.
- Cocok untuk pengguna yang masih sekolah,
- Dan untuk perangkat chromebook, baterai sangat awet, ringan dan mudah untuk Anda bawa kemana saja,
- Anda dapat mengakses secara offline,
Kekurangan
- Tidak dapat menjalankan aplikasi windows
- Spesifikasi rendah
- Harus selalu Online atau terhubung ke internet
- Jika kapasitas google drive sudah habis, maka harus upgrade dan tentunya dengan biaya yang tidak murah.
- Komputasi terbatas, tidak dapat menjalankan aplikasi pengeditan foto atau video
Selanjutnya, untuk Anda yang ingin selalu mendapatkan informasi perkembangan atau update dari sistem operasi ini dapat mengikuti tautan berikut ini:
https://chromereleases.googleblog.com/
OS dan perangkat chromebook mungkin sangat cocok untuk Anda yang semua aktifitas dan kegiatannya bergantung pada produk dan layanan Google. Demikianlah pembahasan mengenai sistem operasi besutan Google ini. Semoga informasi tadi dapat menambah wawasan kehidupan Anda. Semoga bermanfaat dan terimakasih.
Referensi:
- https://www.google.com/chromebook/chrome-os/
- https://terralogiq.com/os-chromebook/