Redirect Halaman Wix – Redirect atau pengalihan adalah sebuah cara untuk mengatasi halaman yang sudah tidak tersedia atau melakukan perubahan slug url. Anda harus melakukan pengalihan dengan tipe 301 untuk suatu halaman jika terjadi perubahan slug dan mengatasi halaman yang sudah di hapus namun sudah di index oleh mesin pencarian.

Pengalihan 301 juga dapat membantu Anda mempertahankan peringkat halaman pada mesin pencarian seperti Google, Bing, Yandex dan lain-lain. Membutuhkan waktu lama jika seperti Google merayapi ulang dan melakukan penghapusan url yang sudah di index. Tentunya, untuk mengatasi pengunjung tetap dapat mengakses halaman baru atau yang serupa, Anda perlu melakukan redirect.

Tidak hanya halaman saja, namun jika Anda melakukan perubahan domain namun tetap menggunakan konten yang sama. Lalu apakah redirect dapat dilakukan pada website builder Wix? Tentu saja dapat dilakukan.

Perlu diketahui Penerapan Redirect di Wix!

  • Pengalihan 301 hanya berfungsi pada kustom domain, atau domain yang Anda beli langsung di Wix dan penyedia domain TLD. Anda tidak dapat mengatur redirect 301 dari URL Wix gratis ke situs premium Wix.
Redirect Halaman Wix
  • Tidak dapat melakukan redirect pada halaman homepage atau beranda.

Daftar isi

Redirect Halaman Wix

Wix memiliki fitur SEO untuk membantu Anda untuk meningkatkan performa website di hasil halaman mesin pencarian seperti Google. Fitur SEO yang sangat membantu di wix adalah Redirect Manager yaitu sebuah fitur untuk membuat pengalihan 301.

Dengan adanya fitur ini sangat membantu dalam memberitahu browser bahwa URL lama website telah berubah secara permanen menjadi URL bari. Selain itu fitur ini juga membantu pengunjung untuk tetap berada di halaman yang berkaitan tidak menemukan halaman 404 atau page not found.

Update! Saat ini wix sudah melakukan pengalihan atau redirect secara otomatis. Ketika Anda melakukan perubahan slug pada suatu halaman, maka secara otomatis akan diarahkan ke slug baru yang Anda buat. Tidak perlu lagi membuat satu persatu pengalihan dari url lama ke url baru.

Sayangnya dengan adanya perubahan baru pada manajemen pengalihan di wix, untuk halaman blog wix pengalihan 301 tidak akan dilakukan secara otomatis. Anda perlu melakukannya secara manual ketika melakukan perubahan url pada halaman blog.

Berikut ini cara redirect halaman wix menggunakan Redirect Manager atau dengan cara manual dengan mudah:

  • Login dan masuk pada halaman dashboard wix
  • Klik pada menu Maarketing dan SEO
  • Pilih menu SEO
Redirect Halaman Wix
  • Selanjutnya Anda akan diarahkan pada halaman SEO, gulir ke bagian bawah pada Tools and Settings lalu pilih URL Redirect Manager
Redirect Halaman Wix
  • Klik tombol New Redirect pada pojok kanan atas dashboard SEO wix.
Redirect Halaman Wix
  • Pastikan Anda memilih Single redirect, lalu masukkan url lama dan url baru
cara Redirect wix
  • Simpan perubahan yang sudah Anda lakukan dan cek menggunakan url lama, apakah url lama sudah mengarah pada url baru atau belum. Jika perubahan belum terjadi pastikan Anda menggunakan mode penyamanaran atau incognito pada browser.
  • Nantinya daftar pengalihan 301 akan muncul pada halaman redirect manager.
Redirect Halaman Wix

Kesimpulan

Anda dapat menambahkan banyak url pengalihan 301 pada wix sesuai dengan kebutuhan. Namun ada baiknya sebelum melakukan publish dan memberikan izin mesin pencarian untuk merayapi halaman Anda sudah menentukan url yang benar.

Dengan adanya fitur redirect manager wix ini sangat membantu Anda dalam membuat penglaihan suatu halaman yang tidak dapat secara otomatis wix lakukan. Demikian pembahasan mengenai bagaimana cara membuat pengalihan halaman wix dengan aman dan benar. Semoga bermanfaat dan terimakasih.


Avatar for Pram Eko

administrator

Pram Eko is devoted to exploring web trends, website developer, and writing about WordPress for almost 8 years.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *